12 Cara Menghasilkan Cuan dari Internet - Max Ikhsan
Advertisement
Advertisement

12 Cara Menghasilkan Cuan dari Internet

menghasilkan uang di internet
Cara Menghasilkan cuan dari Internet

Bagi orang yang memiliki pekerjaan konvensional maka sudah dipastikan dia akan mendapatkan imbalan berupa gaji dari pekerjaannya tersebut. Bagi orang yang ingin mendapatkan uang namun tidak ingin repot bekerja secara terikat oleh kelembagaan, maka terdapat beberapa pekerjaan non konvensional yang bisa anda coba.

Pada era teknologi canggih seperti saat ini, ada banyak ide yang bisa Anda lakukan untuk menghasilkan pundi - pundi rupiah tanpa harus bekerja secara terikat pada sebuah instansi. Jika Anda cukup pintar memanfaatkan keadaan sekarang yang serba teknologi, maka Anda bisa menggunakan internet sebagai ladang untuk mencari penghasilan.

Cara Mendapatkan Uang dari Internet

1. Menjadi Penulis Lepas (Freelance)

Anda tau copywriting?

Dikutip dari accurate.id, Copywriting adalah sebuah metode pembuatan materi pemasaran yang mampu membujuk audiens guna melakukan berbagai tindakan yang Anda inginkan.

Pada awalnya teknik copywriting digunakan pada advertorialbilboardsales latter dan media pemasaran lainnya. Namun di era digital seperti sekarang ini Anda bisa menerapkan teknik copywriting tersebut dalam bentuk tulisan digital yang bisa di publikasi pada landing page, media sosial, iklan di google, facebook ads, dan deskripsi video youtube.

Jika Anda memiliki kemampuan copywritng yang baik maka Anda bisa menawarkan jasa penulisan artikel di berbagai blog dan website. Saat pemilik blog atau website menilai tulisan anda cocok dengan topik pembahasannya, serta bersedia menerima jasa penulisan Anda, maka disanalah momen Anda benar - benar menjadi seorang copywriter yang siap memperoleh penghasilan, sekaligus siap menulis artikel yang di request oleh client.

Jenis copywriting yang harus Anda kuasai jika ingin menjadi seorang copywriter adalah : 

  • Direct Response Copywriting
  • Marketing Copywriting
  • Brand Copywriting
  • SEO Copywriting
  • Technical Copywriting


2. Menjadi Dropshipper

Salah satu cara mendapatkan uang dari internet tanpa modal adalah menjadi dropshipper. Prinsip kerja dari dropshipper sebenarnya hampir mirip dengan reseller. Perbedaannya adalah jika Anda seorang reseller  maka Anda harus membeli terlebih dahulu barangnya dan menyimpan barangnya terlebih dahulu sebelum di jual kembali. Sedangkan jika Anda adalah seorang dropshipper maka pengiriman barang akan langusung dilakukan oleh supplier.

Marc Chapon bisa Anda jadikan sebagai contoh jika ingin menjadi dropshipper. Dia sukses mendapatkan tambahan lebih dari $150.000 dalam tiga bulan. Untuk memulai bisnis dropship Anda harus mulai dengan beberapa langkah, diantaranya :

  • Menentukan produk yang akan di jual.
  • Mencari supplier terbaik dan terpercaya.
  • Menyiapan tempat berjualan.
Poin pertama yang harus Anda lakukan jika ingin mencoba bisnis dropship adalah menentukan produk yang akan di jual. Ada banyak jenis barang yang bisa anda jual seperti, elektronik, kosmetik dan yang lainnya.

Poin kedua adalah Anda harus mencari supplier terbaik dan terpercaya. Carilah supplier yang memiliki reputasi baik agar terhindar rugi akibat hal yang tidak diinginkan.

Poin ketiga yang harus Anda siapkan adalah tempat untuk menjual barangnya. Anda bisa memilih marketplace yang saat ini sangat populer di kalangan masyarakat Indonesia. Selain itu anda juga memiliki pilihan untuk menjual barang di website pribadi atau di media sosial.

3. Menjual Jasa Design Grafis

Jika Anda memiliki kemampuan di bidang design grafis maka anda bisa menjual jasa design grafis tersebut di internet. Tidak semua orang bisa membuat tampilan visual yang menarik. Oleh karena itu jika Anda memiliki kemampuan dalam bidang design, maka anda bisa menjual jasa design grafis tersebut. Terlebih lagi pada saat ini bisnis lebih cendrung mengarah ke digitalisasi. Yang mana setiap website atau toko online pasti memerulakan logo dan design tampilan visual yang menarik.

Anda juga bisa menjual jasa design grafis pada website sendiri. Sehingga Anda akan mendapatkan keuntungan yang lebih besar. Untuk memulai menjual jasa design grafis, Anda bisa memanfaatkan website atau media sosial sebagai portofolio sekaligus tempat transaksi secara langsung.

4. Jualan Produk Digital

Pada saat ini berjualan produk digital bisa dibilang cukup menjanjikan. Ada banyak produk digital yang bisa Anda jual untuk mendulang penghasilan dari internet. Produk digital yang paling populer dari dulu adalah E-Bbook. Namun pada saat ini ada banyak peluang produk digital lain yang bisa Anda dijual, diantaranya adalah :

  • Template Blogger.
  • Template & Plugin Wordpress.
  • Design (logo, banner, dll).
  • Subscriber Youtube.
  • Music no copyright.
  • Dll.
Poin pertama adalah Anda bisa menjual produk digital template blogger. Dari hari ke hari jumlah blogger di Indonesia terus bertambah. Jika Anda bisa memanfaatkan momen tersebut maka jelas keuntungan akan mengampiri Anda. Masalahnya adalah, Anda bisa atau tidak membuat template blogger?

Poin ke dua, Anda mencoba berjualan template dan plugin Wordpress. Jika anda memiliki kemampuan coding yang potensial, maka Anda bisa juga menyediakan jasa pembuatan website. Untuk memulai berjualan template dan plugin wordpress maka Anda harus mulai membuat template dan plugin yang berguna bagi pengguna wordpress. Pastika juga template dan plugin yang anda buat memiliki kualitas yang bagus agar anda bisa menjualnya di website pribadi dengan kualitas premium.

Poin ke tiga, Anda bisa mencoba menjual design. Anda bisa menjual desigi logo, design banner dan design lainnya. Seperti beberapa waktu yang lalu saat ikan cupang sangat digemari banyak orang di Indonesia, disana adalah momentum bagi para design grafis untuk menjual logo ikan cupang. Hal ini terjadi karena permintaan toko yang tadinya berjualan secara offline, kini mulai bergerak berjualan secara digital, baik itu melalui E-Commarce atau media sosial.

Poin ke empat Anda bisa mencoba berjualan subscribe youtube. Apaka mungkin Anda bisa mendapatkan 1000 subscribe untuk di jual?

Tentu saja mungkin, asumsikan bahwa satu gmail adalah satu subscribe youtube. Maka jika Anda memiliki 1000 email, anda sudah bisa berjualan subscribe youtube.

Poin ke lima adalah Anda bisa memanfaatkan momentum pada saat ini diamana kebanyakan anak muda berbondong - bondong ingin menjadi youtuber. Memang di google dan youtube sudah tersedia music no copyright. Akan tetapi jika musik yang Anda buat memiliki kualitas yang lebih bagus, maka tidak ada salahnya untuk mencoba berjualan music no copyright.

Dalam poin ke lima ini ada catatan yang harus Anda garis bawahi. Anda bisa menjual music no copyright selama musik itu dibuat oleh diri anda sendiri dan tanpa menjiplak karya orang lain. Jangan pernah anda mencoba menjual music no copyright hasil karya orang lain karena itu melanggar undang - undang. 

5. Membuka Jasa Kursus Online

Tidak semua cara menghasilkan uang dari internet itu harus selalu berupa barang. Bila Anda memiliki keahlian, maka Anda bisa menjual jasa kursus online. 

Kursus online adalah kursus yang dilakukan secara daring dengan menggunakan perangkat digital seperti PC, Laptop, dan smartphone. Ada banyak jenis kursus yang bisa anda bagikan secara online seperti pelajaran akademik, tutorial kosmetik, tutorial teknologi, dan tips & trik bisnis. 

Anda memiliki dua pilihan untuk membuka jasa kursus online ini. Pertama anda bisa bergabung dengan website atau aplikasi yang secara spesifik menyediakan jasa kursus online. Yang kedua Anda bisa membuka kursus online secara mandiri di website pribadi.

6. Gabung Platform Pelatihan Online

Selain membuaka jasa kursus online, Anda juga berkesempatan untuk menawarkan keahlian yang Anda miliki ke website pelatihan online. Dua website yang bisa Anda coba yaitu Clarity.fm dan coach.me.

Bergabung dengan platfrom lain mungkin tidak akan seuntung seperti Anda membuka kursus online di website sendiri. Namun memilih bergabung dengan website tersebut juga bisa menjadi pilihan karena bisa bisa menghasilkan uang lebih cepat.

7. Membuat Toko Online 

Saat ini Anda dihadapkan dengan era yang serba digital. Jika Anda memiliki produk yang dijual secara langsung di toko, maka Anda memiliki kesempatan untuk menjangkau lebih banyak pelanggan jika memiliki toko online.

Saat ini untuk membuat toko online tidak terlalu sulit. Jika Anda memiliki kemampuan blogging maka Anda bisa membuat toko online sendiri secara gratis di blogger.com. Anda hanya perlu membeli template toko online premium dan domain untuk membuat toko online Anda terlihat lebih profesional.

Jika Anda ingin memiliki website toko online yang lebih baik maka anda bisa menggunakan wordpress.com. Bila anda tidak bisa membuat toko online sendiri maka Anda bisa menggunakan jasa pembuatan website yang sudah banyak tersedia di internet.

8. Membuat Blog

Saat ini kegiatan blogging sudah bukan sekedar menyalurkan hobi menulis saja. Dengan adanya fitur monetisasi maka seorang blogger bisa memiliki penghasilan secara berkala.

Untuk itu jika Anda ingin menghasilkan uang dari internet maka Anda bisa mencoba membuat blog. Pembuatan blog terbilang cukup mudah, jika Anda adalah orang awam yang ingin membuat blog maka Anda bisa menggunakan blogger.com.

Blogger.com sangat cocok untuk orang awam yang ingin belajar blogging. Jika kemampuan Anda sudah cukup mempuni, maka Anda bisa mencoba wordpress.org agar blog lebih profesional dan lebih banyak fitur plugin yang bisa dimanfaatkan.

Untuk menghasikan uang dari blog, Anda bisa mencoba tiga cara. Cara yang pertama adalah dengan memonetisasi blog dengan google adsense, cara yang kedua adalah dengan program afiliasi, cara yang ketiga adalah berjualan produk di blog sendiri.

9. Mengikuti Program Afiliasi

Mengikuti program afiliasi adalah salah satu cara menghasilkan uang dari internet. Cara mengikuti program ini cukup mudah, Anda hanya perlu membuat ulasan serta merekomendasikan produk dalam program afiliasi tersebut di blog Anda. 

Dalam tulisan yang Anda buat tentang ulasan produk tersebut, Anda harus menyematkan link produk. Jika ada pengunjung yang melakukan transaksi pembelian melalui link tersebut, maka Anda akan mendapatkan komisi dari pemilik produk.

10. Menjadi Youtuber

Menjadi youtuber cukup menjanjikan mendatangkan cuan, apa lagi jika Anda sudah berhasil mendapatkan ribuan subscribe serta jam tayang yang banyak. Salah satu program yang menjajikan di youtube adalah monetisasi channel. Jika Anda berhasil memenuhi syarat 1000 subscribe dan memenuhi 4000 jam tayang, maka saat itu channel Anda bisa di monetisasi.

Atta Halilintar dan Ria Ricis adalah dua contoh orang yang sukses menjadi youtuber. Saat subscriber mereka mencapai jutan, maka gaji yang didapatkan dari google adsense pun bisa menembus angka milyaran.

Apabila Anda tertarik menjadi youtuber maka anda bisa mulai mendaftar di youtube. Selanjutnya Anda tinggal rutin membuat konten dan mengupload konten tersebut ke channel Anda. Semakin banyak konten yang Anda upload maka semakin banyak juga pundi - pundi rupiah yang Anda dapatkan.

11. Jualan Software

Jika Anda memiliki keahlian dalam bidang pemrograman, maka anda bisa membuat software dengan kualitas terbaik. Software tersebut bisa Anda jual di Internet dengan harga yang fantastis jika dibutuhkan banyak orang.

Salah satu strategi dagang software adalah dengan membuat versi free. Untuk versi premium maka Anda bisa memberikan fitur unggulan yang tidak bisa digunakan di versi free.

Contoh orang yang sukses bisnis jualan software adalah Crish Wanstrath yang berhasil membuat GitHub dan menjual software tersebut ke Microsoft dengan harag Rp.105 triliun.

12. Bergabung ke Platform Survei Online

Apabila anda ingin menghasilkan uang dari internet dengan cukup mudah, maka Anda bisa bergabung ke platform survei online. Salah satu cotoh platform survei online yang terbukti membayar dengan harga besar adalah facebook viewpoins.

Dengan bergabung ke survei yang tersedia di viewpoin, Anda bisa mendapatkan koin sebanyak 200  sampai 500 poin. Setiap terkumpul 1000 poin maka bisa Anda tukar dengan uang sebesar 3 USD.

Selain itu masih banyak website serta aplikasi survei lainnya yang sudah terbukti membayar. Anda bisa mencobanya satu persatu.

13. Jualan Produk di Facebook 

Facebook adalah salah satu jejaring sosial media paling besar di dunia. Setiap hari, aktifitas orang di Facebook sangatlah banyak, oleh karena itu Facebook bisa menjadi market place yang tepat untuk jualan produk.

Ada cara promosi di Facebook yang bisa menarik perhatian pelanggan dengan mudah. Oleh karena itu, cobalah pelajaran Facebook marketing untuk meningkatkan penjualan lewat promosi di Facebook.

Kesimpulan

Banyak cara untuk menghasilkan uang dari internet, dalam artikel ini saja Admin hanya memasukan 12 cara. Sedangkan jika Anda menggali lagi lebih dalam, maka Anda akan menemukan ratusan cara menghasilkan uang dari internet. 

Tidak sedikit orang yang berhasil dan sukses menghasilkan uang dari internet. Namun tidak sedikit pula orang yang menganggap bisnis online hanya sekedar sampingan saja.

Ingat, lakukan segala hal sesuai pashion Anda.

Ikut diskusi
Tutup diskusi
Berkomentarlah dengan bijak dan sopan!
# Silahkan tulis pesan di kolom komentar.
# Pesan akan dibalas saat saya online.
# Komentar spam tidak dipublikasikan.

Posting Komentar