Kabar Baik!! Blog Yang Terkena Spam Detection System Sudah Pulih Kembali
Max Ikhsan |
Ada kabar baik bagi para blogger yang beberapa waktu lalu blognya terdampak update algoritma Google.
Nah, mau tau apa kabar gembiranya, ini dia!!
Jika kamu adalah salah satu pembaca di blog Max Ikhsan tentu kamu pasti tau bahwa beberapa waktu yang lalu saya pernah membuat artikel tentang pengaruh apa saja yang berdampak pada blog yang terkena update algoritma tersebut.
Atau baca saja disini ya:
Apa yang terjadi pada blog yang terkena algoritma spam?
Nah beruntungnya pada update artikel kali ini saya akan berbagi sedikit informasi mengenai tanda blog sudah lepas dari hukuman google. Hal ini ingin saya bagikan karena pada awalnya blog ini sudah sangat jarang update artikel karena memang saya malas saja melihat blog yang sudah susah payah dibangun, eh tiba-tiba tenggelam gegara update dari Google.
Namun sekitar satu minggu yang lalu saya mencoba melihat kembali performa blog saya ini di search engine google, dan alangkah terkejutnya saya melihat adanya sitelink yang dulu hilang ntah kemana.
Selain itu saya bersyukur banget beberapa artikel yang dulu ada di page one sempat hilang kini sudah ada lagi.
Apakah hal ini membuktikan bahwa blog saya sudah lepas dari penalty Google?
Tentu tidak..!!
Setiap blogger saat ini harus lebih berhati-hati dalam mengelola blognya, karena bisa saja Google hanya memberikan keringanan dan tetap mengawasi blog kita. Oleh karena itu saya sarankan buat kamu para blogger pemula khususnya usahakan jangan membuat backlink sembarangan, copy paste artikel, jangan sampai terkena jingling, dan hal lain yang membahayakan blog kamu.
Sebaiknya fokus membuat artikel dulu, setelah itu pelan-pelan tingkatkan SEO blog mu agar bisa bersaing di halaman utama Google.
Ok semoga bermanfaat ya, see u di next artikel.
Posting Komentar